Pendaftaran Online UMA 2024/2025 (Universitas Medan Area)



Pendaftaran Online kali ini menyampaikan informasi tentang Pendaftaran Online UMA 2024/2025 (Universitas Medan Area) sebagai berikut:

Pendaftaran Online UMA 2024/2025 (Universitas Medan Area)


Bersama ini kami pendaftaran-online.com menyampaikan informasi tentang Pendaftaran Online UMA 2024/2025 (Universitas Medan Area), Sebagai berikut :

Sejarah Universitas Medan Area

Universitas Medan Area didirikan oleh Haji Agus Salim Siregar pada tahun 1983. Rektor semenjak Februari 2018 adalah Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. Universitas Medan Area adalah salah satu Universitas Terbaik di Sumatera Utara versi Webometrics.

Nama Universitas Medan Area (UMA) diambil sebagai penghargaan atas perjuangan mempertahankan kemerdekaan oleh pejuang-pejuang 1945 di sekitar kota Medan yang lebih dikenal dengan nama “Pejuang-Pejuang Medan Area”.

Pada tahun 1983-1984 adalah sebagai tahun akademik pertama dimulainya Universitas Medan Area yang telah memiliki lima Fakultas yaitu Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, serta Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Masing-masing Fakultas semuanya berstatus izin operasional, menyelenggarakan program pendidikan Strata 1 (S1). Dalam waktu yang relatif singkat sekitar pertengahan 1984 semua Fakultas telah memperoleh status terdaftar. Pengakuan dan kepercayaan pemerintah ini tertuang dalam surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 054/0/1984 tanggal 6 Maret 1984. Pada tahun akademik 1985/1986, Universitas Medan Area membuka Fakultas baru yaitu Fakultas Psikologi. Fakultas ini merupakan satu-satunya Fakultas Psikologi di luar pulau Jawa. Pada tahun akademik pertamanya Fakultas ini menampung 204 orang mahasiswa. Pada tahun akademik 1988/1989 Universitas Medan Area kembali membuka satu Fakultas baru, yaitu Fakultas Biologi. Fakultas ini juga merupakan satu-satunya Fakultas Biologi di luar pulau Jawa. Sampai saat ini Universitas Medan Area telah memiliki tujuh Fakultas dengan 16 program studi untuk Strata 1 (S1) dan 4 program studi untuk Strata 2 (S2).

Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Medan Area TA 2024/2025

Syarat Pendaftaran

Mahasiswa Baru Program S1

  • Calon mahasiswa baru merupakan lulusan SMA/SMK/Sederajat yang berasal dari jurusan IPA atau IPS atau jurusan lainnya (sesuai ketentuan persyaratan khusus Program Studi) dan memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional)
  • Calon Mahasiswa Baru Mengisi formulir Pendaftaran Mahasiswa
  • Membawa/menyerahkan soft copy/scan dokumen sebagai berikut :
    • ljazah SMA dan SKL/SKHUN (Jika ljazah SMA belum keluar, maka calon mahasiswa wajib membawa ljazah SMP/Pendidikan Terakhir)
    • Scan/Foto KTP dan Kartu Keluarga yang berlaku
    • Scan/ Foto Akta kelahiran
    • Sertifikat prestasi akademik / non akademik selama 3 tahun terakhir (Jika ada)
    • Surat Keterangan Rangking l, Il atau III dan fotocopy legalisir raport nilai dari semester I s.d VI Jika mengajukan permohonan fasilitas Beasiswa Rangking dari Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim(YPHAS)
    • Khusus calon mahasiswa Warga Negara Asing melampirkan fotocopy Students Visa
    • Membawa Materai 10.000 (3 lembar)
  • Calon Mahasiswa baru wajib mengikuti Tes Potensi Akademik (TPA) dan Tes Kesehatan yang diselenggarakan oleh Panitia Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Medan Area.
  • Membayar biaya pendaftaran dan biaya pendidikan Tahap l
  • Calon Mahasiswa bersedia mematuhi semua peraturan dan ketentuan yang berlaku di Universitas Medan Area dengan menandatangani Surat Perjanjian Berkelakuan Baik
  • Calon Mahasiswa tidak sedang dalam ketergantungan narkoba dan tidak terlibat masalah hukum dengan menandatangani Surat Pernyataan Bebas Narkoba.
  • Khusus Kelas Reguler B dan C (Sore/Malam), Wajib membayar biaya administrasi kelas Reguler B dan C
  • Khusus Kelas Reguler C (Sore/Malam), apabila kapasitas kelas tidak mencukupi untuk pemenuhan kelas Reguler C, Calon mahasiswa baru bersedia dipindahkan ke Reguler A/Reguler B

Melanjutkan Program S1

  • Calon mahasiswa melanjutkan berasal dari Peguruan Tinggi dengan program studi minimal Baik Sekali atau “B” berdasarkan data BAN-PT
  • Calon mahasiswa melanjutkan memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dari Perguruan Tinggi Asal 22,75 (skala 4,00).
  • Mengajukan Surat Permohonan melanjutkan yang ditujukan kepada Rektor Universitas Medan Area.
  • Mengisi formulir Pendaftaran Mahasiswa
  • Melampirkan berkas sebagai berikut:
    • Fotocopy legalisir ljazah (D3) dan Transkrip Nilai (D3) 1 lembar
    • Fotocopy KTP dan Kartu Keluarga 1 lembar
    • Fotocopy Akta kelahiran 1 lembar
    • Screenshoot / Bukti Terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI) dengan status “LULUS”.
  • Membayar biaya pendaftaran, biaya administrasi mahasiswa melanjutkan/RPL, biaya pendidikan sesuai tahun ajaran, serta biaya administrasi khusus Kelas Reguler B dan regular C/Sore/Malam.
  • Mahasiswa melanjutkan yang berasal dari Perguruan Tinggi Luar Negeri Wajib menunjukkan hasil penyetaraan dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
  • Bagi Calon mahasiswa melanjutkan/ RPL wajib mengikuti Konsultasi dan Assessment Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) terkait dengan usulan penyetaraan Mata Kuliah pada jenjang Pendidikan sebelumnya.
  • Calon Mahasiswa bersedia mematuhi semua peraturan dan ketentuan yang berlaku di Universitas Medan Area dengan menandatangani Surat Perjanjian Berkelakuan Baik.
  • Calon mahasiswa tidak sedang dalam ketergantungan narkoba dan tidak terlibat masalah hukum.

Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja


Demikianlah informasi tentang Pendaftaran Online UMA 2024/2025 (Universitas Medan Area), semoga bermanfaat.