Pendaftaran Online UPN Veteran Jawa Timur 2022/2023 (Universitas Pembangunan Nasional)



Pendaftaran Online kali ini menyampaikan informasi tentang Pendaftaran Online UPN Veteran Jawa Timur 2022/2023 (Universitas Pembangunan Nasional) sebagai berikut:

Pendaftaran Online UPN Veteran Jawa Timur 2022/2023 (Universitas Pembangunan Nasional)


Sejarah UPN Veteran Jawa Timur

Periode 1959 – 1965 bernama Akademi Administrasi Perusahaan Veteran Cabang Surabaya. Pada tahun 1968 berubah nama menjadi Perguruan Tinggi Pembangunan Nasional (PTPN) Veteran Cabang Jawa Timur. Periode 1976 – 1994 terjadi peralihan status PTPN Veteran Cabang Jawa Timur sebagai Perguruan Tinggi Kedinasan di bawah pembinaan Departemen Pertahanan Keamanan RI. Pada tahun 1977 berubah nama menjadi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Cabang Jawa Timur. Pada tahun 1995 berubah menjadi Perguruan Tinggi Swasta dengan nama UPN Veteran Jawa Timur yang secara operasional di bawah pembinaan Yayasan Kejuangan Panglima Besar Sudirman dan secara fungsional di bawah pembinaan Departemen Pertahanan dan Keamanan RI.

Pada tahun 2007 UPN Veteran secara operasional di bawah pembinaan Yayasan Kesejahteraan Pendidikan dan Perumahan yang secara fungsional di bawah pembinaan Kementrian Pertahanan RI. Sesuai dengan perkembangan dan kemajuan yang telah diraih, maka UPN Veteran Jawa Timur diproyeksikan oleh Kementrian Pertahanan untuk menjadi Perguruang Tinggi Negeri (PTN). Senin 6 Oktober 2014, Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, menandatangani prasasti yang menandai pengesahan UPN “Veteran” Jawa Timur menjadi PTN.

Pendaftaran Mahasiswa Baru Jalur Mandiri

1) Pola Jalur Mandiri Prestasi (JMP) dan Jalur Mandiri Kemitraan (JMK).

NO KEGIATAN TANGGAL
1 Pendaftaran 10 – 30 Juni 2022
2 Seleksi Penerimaan 01 – 05 Juli 2022
3 Pengumuman Hasil Penerimaan 06 Juli 2022
4 Upload Dokumen 07 – 11 Juli 2022
5 Pembayaran UKT dan SPI 10 – 14 Juli 2022
6 Validasi Dokumen (Luring) 12 – 18 Juli 2022

2) Pola Jalur Mandiri Reguler (JMR).

NO KEGIATAN TANGGAL
1 Pendaftaran 20 Juni – 15 Juli 2022
2 Seleksi Penerimaan 18 – 20 Juli 2022
3 Pengumuman Penerimaan 21 Juli 2022
4 Upload Dokumen 21 – 25 Juli 2022
5 Pembayaran UKT dan SPI 23 – 27 Juli 2022
6 Validasi Dokumen (Luring) 25 – 31 Juli 2022

3) Pola Jalur Mandiri Prestasi, Kemitraan dan Reguler (JMPKR).

NO KEGIATAN TANGGAL
1 Pendaftaran 16 – 25 Juli 2022
2 Seleksi Penerimaan 26 – 29 Juli 2022
3 Pengumuman Penerimaan 30 Juli 2022
4 Upload Dokumen 31 Juli – 04 Agustus 2022
5 Pembayaran UKT dan SPI 02 – 06 Agustus 2022
6 Validasi Dokumen (Luring) 04 – 09 Agustus 2022

“Seluruh kegiatan pada hari yang ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.

Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja


Demikianlah informasi tentang Pendaftaran Online UPN Veteran Jawa Timur 2022/2023 (Universitas Pembangunan Nasional), semoga bermanfaat.